Sekwan Kapuas Terima Kunker Komisi II DPRD  KOTA Baru Kalimantan Selatan

Sinarkalteng.com, KUALA KAPUAS – DPRD Kabupaten Kapuas kini kembali menerima kedatangan rombongan kerja dari Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Baru Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang melaksanakan Kunker ke wilayah setempat. 

Kunker yang dipimpin oleh ketua komisi II DPRD Kota Baru Awaludin ini terkait masalah tentang pajak daerah,distribusi pajak.

Sekwan Kapuas Perry Noah mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari dewan Kota Baru di Kabupaten Kapuas, dimana dengan kunker ini dapat mempererat tali silaturahmi antar lembaga di dua Kabupaten Provinsi tetangga ini.

“Tadi kami berbincang dalam hal menyampaikan beberapa informasi terkait apa yang diperlukan oleh anggota DPRD Kota Baru, dimana ada beberapa kesamaan baik Kabupaten Kapuas dan Kota Baru terkait Pajak Daerah, serta juga dengan kegiatan ini dapat menjalin silaturahmi DPRD kapuas dan juga DPRD Kota Baru,” jelasnya. (Der)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *