Pj Bupati Sampaikan Perkembangan Bandara H Muhammad Sidik

JAKARTA – Pj Bupati Barito Utara, Drs Muhlis saat menghadiri Munas VI MES di Plaza Mandiri, berkesempatan bertemu dengan Wakil Presiden RI,Prof. DR (HC) KH. Ma’ruf Amin, Minggu (1/10/2023).

Saat berjumpa dengan Wapres, Pj. Bupati Barito Utara menyampaikan perkembangan Bandara H Muhammad Sidiq. Bandara ini diresmikan oleh Wakil Presiden RI, beberapa tahun yang lalu.

Muhlis mengatakan, bahwa Bandara H Muhammad Sidik saat ini telah berkembang dengan pesat.

“Alhamdulillah, saat ini setiap hari ada rute penerbangan Pesawat ATR-72,” jelas Muhlis kepada Wapres.

Tidak lupa pula, Muhlis mengucapkan terimakasih kepada KH. Ma’ruf Amin yang telah bersedia meresmikan Bandara yang memang sudah didamba-dambakan oleh masyarakat Barito Utara tersebut.(Sah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *