Sinarkalteng.com, KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten Kapuas diharapkan dapat melaksanakan berbagai program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Kabupaten Kapuas.
Wakil ketua I DPRD Kabupaten Kapuas, Yohanes menyampaikan bahwa dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat tentunya sangat diharapkan peran dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, dengan melaksanakan berbagai program-program yang dapat menyentuh kepada masyarakat.
“Berdasarkan hasil reses yang kami laksanakan atau Tim Reses Daerah Pemilihan (Dapil) II, banyak usulan warga yang mana berkaitan tentang peningkatan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Maka dari itu, pihaknya berharap apa yang telah disampaikan oleh masyarakat lewat kegiatan reses DPRD Kabupaten Kapuas juga bisa ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah setempat.
“Harapan kami semoga usulan atau aspirasi yang diperoleh selama kegiatan reses agar bisa segera terealisasi, dan mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam penyusunan rencana pembangunan di Kabupaten Kapuas,” tandasnya. (Der)