KUALA PEMBUANG – Kemandirian pemerintah desa (pemdes) yang ada di Bumi Gawi Hatantiring harus ditingkatkan lagi. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo.
Zuli Eko mengatakan, Kemandirian yang dimaksud seperti halnya desa bisa memanfaatkan potensi yang ada di desanya masing-masing agar menjadi sumber Pendapatan Asli Desa (PADes).
“Karenakan dengan pemdes yang memanfaatkan potensi di desanya juga untuk meningkatkan realiasi PADes, tentu hal tersebut bisa membantu dalam rangka melaksanakan program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa,” katanya.
Seperti halnya yang saat ini dilakukan oleh Desa Sungai Bakau, Kecamatan Seruyan Hilir Timur yang memanfaatkan potensi desa setempat di sektor wisata untuk dikelola sehingga bisa mendukung kemajuan pembangunan dan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar.
Menurut Politisi dari PDI-Perjuangan ini bahwa, dengan desa mandiri, tentu hal tersebut akan mengurangi beban dari pemerintah kabupaten (pemkab) sehingga anggaran-anggaran tersebut bisa dipergunakan untuk program pembangunan lainnya. “Kalau desanya sudah bisa mandiri tentu itu akan meringankan daerah, sehingga anggaran itu bisa digunakan untuk yang lain. Makanya desa harus bisa memanfaatkan potensi wilayahnya masing-masing agar menjadi sumber peningkatan PADes,” tandasnya.(Lim)