KUALA KAPUAS – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kapuas Ardiansah menyampaikan harapannya terkait APBD 2024 yaitu agar pemerintah kabupaten (Pemkab) Kapuas, melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) harus bisa dan segera melaksanakan program dalam pelaksanaan APBD 2024 mendatang.
“ Harapan kami dari pihak OPD bisa segera mungkin nantinya melaksanakan program tersebut, dimana setidaknya bisa tersentu langsung ke Masyarakat di Kabupaten Kapuas ini,” kata Ardiansah saat memimpin rapat tentang Rancangan Peraturan daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2024, , Rabu (6/12/2023) kemarin.
Dengan demikian, lanjut dia, bisa manfaatnya akan diterima langsung oleh masyarakat, terutama terkait dengan pelayanan dasar serta manfaat lainnya.
“Manfaatnya untuk masyarakat, dimana pembahasan yang dilakukan ini juga tidak lain demi pembangunan kabupaten Kapuas dan juga kesejahteraan masyarakat Kapuas,”pungkasnya.
Ia menambahkan juga agar Kepada Intansi terkait di Pemda Kapuas, teruslah berikan kemudaan dalam pelayanan untuk masyarakat dalam segi kesehatan dan juga sosial demi meringankan beban masyarakat.
“Pelayanan kesehatan dengan memberikan kartu sehat, sembako bagi masyarakat yang kurang mampu, itu sangat penting demi menunjang kesejahteran warga kurang mampu di Kabupaten Kapuas,”jelasnya.(DER)
Ini Harapan Ketua DPRD Kapuas Terkait Program Dalam APBD 2024 Mendatang
