Dewan Kapuas Berikan Apresiasi Atas Penghargaan Universal Healt Coverage

Sinarkalteng.com, KUALA KAPUAS – Adanya penghargaan Universal Healt Coverage yang telah diberikan oleh pemerintah pusat kepada pemerintah daerah (Pemda) Kapuas yang berhasil mencapai Cakupan pelayanan kesehatan yang menyeluruh bagi Warga masyarakatnya menjadi salah satu prestasi yang luar biasa bagi pemerintah Kabupaten Kapuas.

Menanggapi penghargaan yang telah dicapai ini ketua DPRD Kabupaten Kapuas, Ardiansah menuturkan bahwa dirinya merasa bangga dan memberikan apresiasi kepada pihak pemerintah daerah (Pemda) yang telah bekerja keras dalam melakukan pelayanan kesehatan kepada warga masyarakat sehingga mendapatkan pengakuan dari pemerintah pusat.

“Saya mengapresiasi upaya pemerintah Kapuas yang telah bekerja keras untuk mendapatkan penghargaan ini,namun pencapaian ini bukan akhir dari perjalanan kita melainkan awal untuk terus berinopasi.” ucapnya.

Sementara itu ketua DPRD kabupaten Kapuas ini pun mengharapkan agar kualitas kesehatan yang ada dikabupaten Kapuas ini terus meningkat,dan penghargaan yang didapat menjadi motivasi kita dalam membangun Kapuas maju.

Untuk itu ia mengajak tenaga kesehatan,pemerintah,dan masyarakat  dapat bekerja sama untuk menciptakan sistem kesehatan yang lebih baik .

“Kerja sama yang baik antara semua pihak sangat penting,dengan dukungan semua elemen,saya yakin kita dapat mencapai kualitas ke sehatan yang lebih baik dan maju lagi.” tutupnya (Der)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *