Dewan Kapuas Apresiasi Kemenag Laksanakan Bimibingan Manasik Haji

KUALA KAPUAS – Anggota DPRD Kapuas, Didi Hartoyo mengapersiasi Kementrian Agama (Kemenag) Setempat yang melaksanakan kegiatan pelaksanaan bimbingan manasik bagi Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Kapuas tahun 2024.

“Saya mengapresiasi adanya kegiatan pelaksanaan bimbingan manasik bagi Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Kapuas tahun 2024,” kata anggota DPRD Kapuas Didi Hartoyo, Kamis (02/05/2024) kemarin.

Dimana diketahui rencananya ratusan calon jemaah haji asal Kabupaten Kapuas ini akan diberangkatkan ke tanah suci Mekkah mulai bulan ini melalui embarkasi Banjarmasin. Sebelum menunaikan rukun Islam kelima ini para calon jemaah haji berikan pemahaman tentang tata cara pelaksanaan ibadah haji.

Bimbingan manasik haji ini, kata Didi Hartoyo sebagai upaya pemerintah khususnya Kemenag untuk memberikan bekal pengetahuan pelaksanaan ibadah haji. Sehingga para calon jemaah haji ketika tiba di tanah suci tidak kebingunan.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Kapuas ini menambahkan, dengan kegiatan bimbingan manasik tersebut, para calon jemaah haji bisa memahami dan mengerti aturan serta bekal saat akan menunaikan ibadah haji nantinya.

“Dengan adanya bimbingan manasik haji ini, kita sebagai CJH mendapatkan bekal berbagai aturan, rukun-rukun haji dan bacaan. Bahkan para CJH langsung dipraktekan sebagainana pelaksanaan ibadah haji yang sesungguhnya,” katanya.

Pada kesemapatan itu Didi Hartoyo menyampaikan terima kasih dan sekaligus memohon doa keikhasan selama mengikuti bimbingan manasik hingga nanti menjalankan ibadah haji. Serta penting sebagai persiapan kelengkapan. Begitu juga informasi keberangkatan CJh asal Kabupaten Kapuas juga disampaikan tim pembimbing manasik haji.

“Diharapkan untuk para CJH agar bisa fokus mengikuti kegiatan bimbingan manasik agar mendapat bekal dan pengetahuan tentang tata cara ibadah haji serta ruku-rukunya,” ucapnya.

Soal keberangkatanya CJH asal Kabupaten Kapuas sebagaimana telah ditentukan jadwalnya, embarkasi termasuk kelompok.(Der)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *